12 Trik Jitu Merawat Rambut Agar Tetap Indah

http://4.bp.blogspot.com/-TDSGihH2ehs/UvOyNJRqMoI/AAAAAAAAAAc/tVKH64_s2TM/s1600/2.gif
Bookmark and Share
Bagi sebagian orang, terutama wanita, rambut adalah mahkota yang harus dijaga dan benar-benar dirawat dengan baik. Apalagi di musim panas seperti sekarang ini, banyak dari sebagian wanita yang mengeluhkan masalah pada rambutnya dan sebagian besar mengeluhkan rambut yang menjadi kering dan pecah-pecah.

Nah, untuk mengatasi berbagai permasalahan pada rambut Anda, ikuti tips sederhana berikut untuk merawat rambut Anda. Tak perlu lagi khawatir dengan kelembaban rambut Anda, kali ini jagalah rambut Anda agar tetap indah seperti sedia kala.

1. Jangan lupa untuk memakai syal atau topi ketika akan keluar ruangan di siang hari. Hhal ini mencegah efek sinar matahari yang dapat merusak rambut.

2. Jika Anda harus berada di bawah terik matahari dalam waktu lama, pastikan untuk menggunakan masker rambut setelahnya, agar kelembaban rambut bisa kembali.

3. Batasi penggunaan panas tambahan pada rambut Anda. Hindari alat pengering rambut, pengeriting rambut, atau pelurus rambut dan sejenisnya.

4. Jangan mencuci rambut dengan air panas. Gunakan air hangat atau dingin untuk mencegah rambut menjadi semakin rusak.

5. Pastikan untuk mengaplikasikan minyak rambut, sekali atau dua kali dalam sepekan, untuk mencegah kekeringan pada rambut.

6. Gunakan shampo dengan ekstra pelembab selama musim panas. Tambahan kondisioner rambut sepertinya patut Anda pertimbangkan.

7. Berikan perawatan ekstra seperti vitamin untuk rambut usai mencuci rambut.

8. Produk dengan kadar pelembab ekstra merupakan yang terbaik digunakan selama musim panas.

9. Jaga agar rambut tetap lembab.

10. Jika Anda memiliki rambut keriting, gunakan minyak jojoba dan diamkan sepanjang malam. Kemudian bersihkan dengan menggunakan shampo pada pagi hari.

11. Jika rambut kering akibat berenang menggunakan air yang mengandung klorin, gunakan shampo penetralisir untuk menghilangkan residu klorin dari rambut.

12. Jangan gunakan produk rambut untuk menambah volume rambut. Produk-produk seperti ini cenderung membuat kering kulit kepala Anda.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat untuk menjaga kesehatan rambut Anda.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar