5 Cara menghilangkan rasa pedas dengan cepat

http://4.bp.blogspot.com/-TDSGihH2ehs/UvOyNJRqMoI/AAAAAAAAAAc/tVKH64_s2TM/s1600/2.gif
Bookmark and Share
cara menghilangkan rasa pedas
Cara menghilangkan rasa pedas – Makan nasi dengan sambal pedas adalah hal yang menyenangkan. Dengan makanan yang pedas dapat meningkatkan selera makan kita. Namun bila terlalu banyak cabe yang telah masuk ke dalam mulut anda maka akan terasa pedas yang luar biasa. Rasa pedas diakibatkan oleh sifat lombok yang selalu mengiritasi kulit kita.
Nah apa yang anda lakukan untuk menghilangkan rasa pedas dengan cepat? Berikut ini adalah cara menghilangkan rasa pedas dengan cepat.
1. Minum susu
Bila anda kepedasan segeralah mengonsumsi segelas susu. Kandungan lemak yang terdapat di dalamnya dapat mengatasi sensasi rasa pedas yang anda alami pada bagian mulut anda.

2. Mengonsumsi nasi atau roti
Makan nasi atau beberapa potong roti dapat membantu menyerap rasa pesar yang menempel pada lidah dan mulut anda.

3. mengonsumsi minuman asam
Cobalah meminum segelas minuman atau jus yang terbuat dari bahan asam. Sebab kandungan asam yang terdapat di dalam minuman asam dapat membantu menghilangkan rasa pedas yang anda alami.

4. Mengonsumsi air gula
Bila anda tidak memiliki gula cobalah menggantinya dengan makanan yang mengandung rasa manis sebagai pengganti gula. Dalam waktu singkat maka rasa pedas yang anda rasakan akan berkurang drastis.

5. Menggunakan minyak sayur atau minyak zaitun
Gunakanlah minyak zaitun yang telah dinginkan sebagai pencuci mulut anda ketika mengonsumsi makanan yang pedas maka rasa pedas di mulut anda akan berkurang.
Nah itulah5 cara menghilangkan rasa pedas dengan cepat, jadi anda tidak perlu lalu berteriak ketika merasakan pedas. Selamat mencoba
Foto : kaskus.co.id

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar