Rambut adalah mahkota kita, kaum perempuan. Sudah sehat belum ya, rambut kita? Ini dia ciri-cirinya:
1. Rambut kita berkilau dan halus? Itu tanda kita punya rambut yang sehat. Rambut yang kusam dan kasar berarti kurang nutrisi. Rambut juga butuh nutrisi, seperti halnya tubu dan kulit kita.
2. Rambut yang sehat tidak akan mudah kusut. Untuk menjaga ini, hindari meyisir rambut saat rambut kita basah dan jauhi juga dari panas, seperti sinar matahari berlebihan dan hair dryer.
3. Rambut yang 'lepas' saat disisir bukan berarti tak sehat. Ini sebenarnya pertanda bahwa rambut kita sehat. Tapi jika kita kehilangan lebih dari 50 helai rambut perhari, sudah saatnya kita memperhatikan masalah rambut rontok.
4. Rambut yang lembab adalah sehat karena tidak mudah kusut dan tidak ‘ringan melayang’. Jaga kelembaban rambut kita dengan rutin menggunakan kondisioner yang sesuai dengan jenis kulit kepala kita.
5. Rambut yang sehat dimulai dengan kulit kepala sehat. Kulit kepala yang sehat tidak punya masalah dengan ketombe. Terlalu banyak minyak pada rambut akan menyebabkan rambut kita terlihat kusam dan tak bernyawa, bahkan menyebabkan ketombe. Jika ini adalah masalah kita, cobalah mencuci rambut lebih sering.
Sumber: Berbagai sumber
Ilustrasi: weheartit.com
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar